Iklan

Iklan

,

Iklan

untuk Menjaga Kebersihan Lingkungan, Warga Desa di Lumajang Kerja Bakti

21 Mar 2024, 20.08 WIB


Lumajang, transparansi.co.id- Antusiasme yang luar biasa dari masyarakat Desa Tunjung, Kecamatan Gucialit, Kabupaten Lumajang, Jawa Timur dalam menjalankan kerja bakti membersihkan lingkungan telah menjadi sorotan yang menggembirakan.


Bersama Babinsa Tunjung dari Koramil 0821/04 Serka Masruri, warga secara aktif melaksanakan kerja bakti membersihkan jalan serta Pawon Urip di Dusun Sekar Mulyo RT 002 RW 003.


“Kegiatan ini tidak hanya sekadar kerja bakti, tetapi juga merupakan manifestasi dari semangat kebersamaan untuk mewujudkan lingkungan yang bersih dan teratur,” kata Serka Masruri saat dimintai keterangan di sela kesibukannya, Kamis (21/3/2024).


Dalam kesempatan itu, Serka Masruri juga menjelaskan bahwa kegiatan tersebut merupakan bagian dari upaya untuk meningkatkan kesadaran akan kebersihan lingkungan, terutama di sepanjang jalan Dusun Sekar Mulyo.


"Meskipun sedang bulan Ramadan, semangat gotong-royong tetap berkobar. Ini menunjukkan tingginya antusiasme warga terhadap kebersihan lingkungan. Sebagai Babinsa, saya sangat bangga bisa berkontribusi dalam kegiatan ini dan menjadi contoh bagi masyarakat," ujar dia.


Lebih lanjut, Serka Masruri menegaskan bahwa kerja bakti tersebut juga bertujuan untuk mempererat hubungan antara Babinsa dan warga binaan. Dia berharap, melalui kegiatan kerja bakti bersama, akan terjalin hubungan yang harmonis dan diciptakan lingkungan yang nyaman bagi semua.


"Dengan kerja bakti ini, kita tidak hanya menciptakan lingkungan yang bersih dan indah, tetapi juga memperkuat kemanunggalan TNI dengan rakyat. Ini adalah bukti nyata dari sinergi antara Babinsa dan masyarakat dalam menjaga kebersihan lingkungan," pungkasnya. 


(Karyawati)

Iklan