Ket Foto: saat acara istighosah dan Do'a bersama di kantor MWC NU Kunir, Rabu (27/3/2024) sore. (Dok Istimewa)
LUMAJANG, Transparansi.co.id - Dalam upaya mempererat hubungan dengan masyarakat, Kapolsek Kunir Iptu Soegeng Susanto menghadiri istighosah dan doa bersama di kantor MWC NU Kunir, Rabu (27/3/2024) sore.
Nampak hadir dalam kegiatan tersebut, Camat Kunir M. Imron Rosyadi dan anggota Koramil Kunir Serka Eko.
Kapolsek Kunir, Iptu Soegeng Susanto, menyampaikan pihaknya menghadiri kegiatan tersebut bertujuan untuk memperkokoh kebersamaan antara kepolisian dengan tokoh agama serta masyarakat setempat.
"Kami hadir untuk menjalin tali silaturahmi dengan tokoh agama maupun tokoh masyarakat di Kecamatan Kunir," ujar Iptu Soegeng.
Menurutnya, kehadiran Polri di lapangan dapat meningkatkan kepercayaan masyarakat terhadap kinerja Institusi Polri.
"Kami hadir dalam acara istigosah dan doa bersama sebagai upaya nyata dalam menjalin hubungan yang harmonis antara Polri dengan tokoh agama dan masyarakat," pungkasnya.
(Riaman)